Bocoran dari Exco PSSi, Striker Tajam Haus Gol Ini Segera Gabung Timnas Indonesia - Viva

 

Bocoran dari Exco PSSi, Striker Tajam Haus Gol Ini Segera Gabung Timnas Indonesia

Sabtu, 28 September 2024 - 15:00 WIB

Banten.viva.co.id –PSSI terus melaju dengan proyek naturalisasi pemain demi memperkuat Timnas Indonesia

Setelah sukses memproses pemain seperti Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, PSSI kini mengincar pemain baru berposisi sebagai penyerang. 

Hal ini diungkapkan oleh anggota Komite Eksekutif PSSI, Arya Sinulingga. Meskipun Arya belum menyebutkan siapa sosok penyerang yang akan dinaturalisasi.

Ia memberikan bocoran bahwa prosesnya sedang berjalan dan kemungkinan pemain tersebut bisa memperkuat Timnas pada November mendatang.

Banyak spekulasi menyebut bahwa pemain yang dimaksud adalah Mauro Zijlstra, penyerang muda dari FC Volendam U21. 

Zijlstra sebelumnya mengungkapkan bahwa PSSI tengah memeriksa dokumen-dokumennya.

Sang striker hanya tinggal menunggu persetujuan akhir dari Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Dalam beberapa kesempatan, PSSI juga telah menyatakan bahwa mereka membutuhkan 150 pemain keturunan untuk memperkuat Timnas Indonesia, baik di level junior maupun senior. 

Target ini menjadi bagian dari visi jangka panjang PSSI untuk membangun Timnas yang tangguh di berbagai ajang internasional.

Saat ini, Timnas Indonesia sudah diperkuat oleh lebih dari 15 pemain keturunan. 

Beberapa nama besar yang sudah membela Garuda di antaranya adalah Jordi Amat, Sandy Walsh, dan Mees Hilgers.

Namun, perjalanan masih panjang untuk mencapai target ambisius PSSI dalam merekrut 150 pemain keturunan.

Dengan adanya proyek besar ini, PSSI menunjukkan keseriusannya dalam mencari bibit pemain berkualitas, bahkan jika harus mencari hingga ke pelosok dunia. 

Tujuannya jelas yakni untuk membangun Timnas Indonesia yang kuat dan kompetitif di kancah internasional.

Baca Juga

Komentar

 Arenanews 


 Postingan Lainnya 

Informasi Olahraga Terbaru - Google Berita